Abad 21 identik dengan kemajuan teknologi, arus informasi begitu mudah diakses betapa dunia serasa dalam genggaman. Kemajuan teknologi mencerminkan kemajuan pendidikan suatu bangsa. Kemudahan mengakses informasi sangat membantu pekerjaan kita sehari-hari, begitu pun dengan kegiatan belajar dan mengajar. Beragam ilmu yang hendak kita ketahui tersedia setelah kita ketikkan kata kuncinya. Namun kemudahan mengakses informasi ibarat pisau bermata dua. Bila tak arif dalam menggunakannya bisa menjadi bumerang bagi diri kita.
Hal itu tentunya menjadi tantangan bagi kita sebagai pendidik. Sejauh mana peran kita ikut memfilter derasnya arus informasi bagi anak didik kita. Menjadikannya (baca: kemajuan teknologi) bermanfaat bagi mereka. Salah satunya adalah dengan membangun mentalitas dan kepribadian anak didik kita. Mentalitas yang kuat serta berkeribadian adalah pondasi utama membangun generasi insan kamil, sehingga mereka mampu memilih dan memilah informasi yang bermanfaat dan yang tidak.
Desain pendidikan abad 12 adalah mencetak generasi yang kritis, kreatif, komunikatif, kolaboratif, memiliki kemampuan literasi, kecakapan hidup serta berkarakter. Persaingan global yang semakin kompetitif membutuhkan sumber daya yang terampil, berkarakter, serta berwawasan global. Kemajuan teknologi saat ini membuat jarak antar wilayah semakin boarderless sehingga mendekatkan hubungan antar negara, menjalin kerjasama membangun peradaban demi kesejahteraan bersama. Di latar belakangi hal tersebut, Jumat, 15 September 2017 Fajar Hidayah melaunching program kelas internasional bekerja sama dengan International Islamic College (IIC ) Malaysia, yakni college dari Internasional Islamic University Malaysia (IIUM) atau Universitas Antar Bangsa.
Melalui program ini memungkinkan siswa untuk kuliah tanpa harus menunggu lulus SMA. Bagi siswa yang telah berusia 16 tahun dapat mendaftar menjadi mahasiswa IIC. Sebagai pengenalan kepada siswa, Jumat, 15 Sept 2017 dibuka trial class bagi siswa yang berminat. Siswa cukup antusias mengikuti trial class bahasa Inggris yang diampu oleh dosen dari IIC Malaysia, Madam Mel. Jurusan yang dibuka untuk kelas internasional tahun ini adalah Business Administration.
Ada beberapa hal yang menjadikan kelas internasional IIC patut dipertimbangkan sebagai pilihan ,
- Islami, kurikulumnya memuat materi keislaman sebagai penguat keimanan siswa.
- Hemat usia, di usia 16 tahun siswa sudah kuliah melalui program parallel double degree, sehingga penyelesaian S1 dan seterusnya relatif lebih cepat.
- Hemat biaya, keberadaan kelas internasional IIC di Fajar Hidayah Kota Wisata menghemat living cost.
- Berwawasan global, materi kuliah yang disampaikan dalam bahasa Inggris akan meningkatkan kemampuan siswa dalam berbahasa Inggris sebagai bekal untuk terjun dalam kancah internasional.
Terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan bagi tunas bangsa adalah tanggung jawab bersama.***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar